Cara Membuat Panah Melengkung di PowerPoint dalam 60 Detik
Indonesian (Bahasa Indonesia) translation by Sela Sinta (you can also view the original English article)
Panah melengkung (curved arrow) adalah cara umum untuk menunjuk objek kunci di PowerPoint dan saya akan mengajarkan Anda cara membuatnya di dalam pelajaran singkat ini. Saya suka menggunakan panah seperti ini untuk menunjukkan bagaimana dua bagian dari suatu proses berhubungan.
Kami juga memiliki pelengkap yang bermanfaat untuk tutorial ini. Download eBuku GRATIS kami: Panduan Lengkap untuk Membuat Presentasi yang Hebat. Dapatkan sekarang sebelum Anda lanjut membaca.



Catatan: Dalam tutorial ini kami menggunakan Template PowerPoint Timwork. Anda dapat menemukan lebih banyak template presentasi PPT yang bagus di Envato Elements, di GraphicRiver, atau di Panduan Utama kami untuk Template Microsoft PowerPoint Terbaik.
Cara Membuat Panah Melengkung di PowerPoint dengan Cepat
Catatan: Tonton screencast singkat ini atau ikuti langkah-langkah cepat di bawah ini, yang melengkapi video ini.
1. Cari dan Tambahkan Panah PowerPoint yang Melengkung ke Slide Anda
Saya punya dua kotak di sini dan ingin menghubungkannya dengan panah melengkung (curved arrow). Mari kita menuju ke opsi Insert pada ribbon dan kemudian klik pada dropdown Shapes.
.jpg)
.jpg)
.jpg)
Anda dapat menemukan panah melengkung dan klik, lalu klik dan seret untuk menggambarnya ke slide.
2. Ubah Posisi Panah Lengkung di PowerPoint
Anda dapat menyeret panah PowerPoint melengkung tersebut untuk memposisikan ulang di tempat yang lain pada slide dan juga meng-grab handle-nya untuk mengubah ukurannya sesuai keinginan Anda.
.jpg)
.jpg)
.jpg)
3. Ubah Style Panah Lengkung di PowerPoint
Anda dapat mengubah warna atau style-nya menggunakan opsi Shape Styles pada tab Format untuk membuat panah melengkung sesuai dengan desain slide Anda. Panah-panah ini mudah untuk dirubah sebanyak yang Anda inginkan.
.jpg)
.jpg)
.jpg)
Akhirnya, Anda selalu dapat kembali ke menu Insert > Shapes dan pilih panah melengkung yang datang dari arah yang berbeda. Sebagai contoh, pilih panah melengkung kiri ini untuk efek dari arah yang berlawanan. Gunakan ini untuk membantu objek pada slide saling berhubungan.
.jpg)
.jpg)
.jpg)
Panah melengkung ini adalah efek yang sangat bagus, ketika Anda ingin mengikat objek pada slide dan menunjukkan kepada viewer bagaimana hal-hal yang berbeda terkait satu sama lain.
Lebih Banyak Tutorial Presentasi PowerPoint di Envato Tuts+
Pelajari lebih lanjut di tutorial PowerPoint dan tutorial video cepat kami di Envato Tuts+. Kami memiliki bermacam-macam materi PowerPoint untuk membantu Anda bekerja lebih baik dengan efek dalam presentasi Anda:


Microsoft PowerPointCara Menambahkan Teks ke PowerPoint & Membuat Efek Teks yang MenakjubkanAndrew Childress

Microsoft PowerPointCara Menambahkan Efek Shadow Ke Teks di PowerPoint dalam 60 DetikAndrew Childress

Microsoft PowerPointCara Memulai Menggunakan SmartArt di PowerPoint dalam 60 DetikAndrew Childress
Anda juga dapat menemukan template presentasi PowerPoint yang bagus-bagus dengan desain premium di GraphicRiver atau Envato Elements. Atau, telusuri desain Microsoft PowerPoint terbaik yang sudah kami pilihkan:
Buat Presentasi yang Hebat (Download eBook PDF Gratis)
Kami juga memiliki pelengkap sempurna untuk tutorial ini, yang akan memandu Anda melalui proses presentasi yang lengkap. Pelajari cara menulis presentasi, mendesain seperti seorang profesional, dan persiapkan untuk menyajikannya dengan powerful.
Download eBuku baru kami: Panduan Lengkap untuk Membuat Presentasi yang Hebat. eBuku ini tersedia secara gratis dengan subscription ke Tuts+ Business Newsletter.




